Gaungkan Semangat #SyariahUntukSemua, Unit Usaha Syariah (UUS) Bank OCBC NISP Luncurkan Tiga Produk dan Resmikan Kantor Cabang Baru

13 Oct 2023

Jakarta, 13 Oktober 2023 - Unit Usaha Syariah (UUS) Bank OCBC NISP merayakan milad-nya yang ke-14 dengan rangkaian acara penuh makna sepanjang bulan Oktober 2023. Bertepatan dengan peringatan Bulan Keuangan Syariah, rangkaian acara milad ini mengusung semangat #SyariahUntukSemua, yang mencerminkan komitmen UUS Bank OCBC NISP untuk hadir dalam setiap fase kehidupan dan bisnis nasabah, dengan produk dan layanan syariah yang komprehensif. Bertepatan dengan momentum ini pula, UUS Bank OCBC NISP meluncurkan tiga produk baru untuk memperkaya layanan bagi nasabah, serta meresmikan kantor cabang syariah baru untuk menghadirkan layanan perbankan syariah yang semakin prima.

Mahendra Koesumawardhana, Division Head Unit Usaha Syariah Bank OCBC NISP mengatakan, “Sejak tahun 2009, UUS Bank OCBC NISP senantiasa menghadirkan layanan perbankan syariah yang komprehensif untuk masyarakat, didukung dengan inovasi yang progresif. Di usia yang ke-14 ini, kami terus berbenah diri dan berusaha untuk naik level dengan menghadirkan produk dan layanan syariah yang semakin relevan untuk masyarakat. Untuk itu, semangat ‘Syariah untuk Semua’ ini kami tuangkan dalam tiga produk baru yang kami luncurkan, dan menghadirkan konsep layanan perbankan yang semakin akrab, hangat, dan nyaman di kantor cabang syariah yang baru.”

Meresmikan Kantor Cabang Syariah dengan Konsep Baru yang Lebih Akrab, Hangat, dan Nyaman

Kantor cabang syariah baru ini menghadirkan inovasi layanan perbankan dengan konsep yang berbeda, mulai dari solusi perbankan yang ditawarkan, tim yang berperan, dan suasana yang dihadirkan. Kantor cabang ini dirancang khusus untuk menciptakan pengalaman perbankan dengan suasana yang akrab, hangat, dan nyaman. Setiap nasabah yang datang akan disambut dan dilayani sesuai kebutuhan finansial mereka, secara profesional dan personal. Nasabah akan memperoleh pengalaman perbankan baru, didukung staf Bank pilihan yang andal. Dengan begitu, proses transaksi dan knowledge sharing antara Bank dan nasabah bisa berjalan dengan lebih baik.

Kantor cabang baru ini terletak di Lantai 2 OCBC NISP Tower Kuningan, dan merupakan kantor cabang UUS Bank OCBC NISP pertama dengan konsep ini. Ke depannya, UUS Bank OCBC NISP berencana untuk menghadirkan konsep serupa untuk beberapa kantor cabang di kota lain, untuk memberikan layanan yang semakin eksklusif untuk nasabah UUS Bank OCBC NISP di seluruh Indonesia.

Meluncurkan Tiga Produk Baru Berbasis Syariah

Dalam komitmennya untuk menjadi mitra perbankan tepercaya nasabah dengan prinsip syariah, UUS Bank OCBC NISP meluncurkan tiga produk baru yang disesuaikan dengan kebutuhan nasabah. Produk tersebut adalah:

  1. TAKA iB Valas
    Merupakan Tabungan berjangka berprinsip Syariah dengan akad Mudharabah Mutlaqah dengan bagi hasil yang disepakati di awal, di mana setoran bulanan dilakukan dengan autodebet dari rekening relasi dengan mata uang USD, yaitu Tanda iB Multicurrency dan Tanda iB Valas USD.
  2. Tanda iB Multicurrency
    Produk tabungan dengan akad Mudharabah Mutlaqah (bagi hasil) yang memiliki benefit tambahan yaitu satu rekening dengan 12 mata uang, dengan mata uang utama yakni IDR, SGD, USD, serta mata uang lain seperti EUR, GBP, AUD, NZD, JPY, HKD, CHF, CAD, CNH yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan nasabah. Produk ini memungkinkan nasabah untuk dapat bertransaksi pembelian mata uang asing baik melalui fasilitas e-chanel maupun transaksi di cabang dengan kurs yang kompetitif.
  3. Sukuk Primary Market
    Rekening Syariah UUS Bank OCBC NISP telah dapat digunakan sebagai relasi transaksi Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Ritel, yaitu Sukuk Ritel (SR) dan Sukuk Tabungan (ST) melalui One Mobile.

“Umur kami yang baru ini merupakan sebuah milestone baru dalam usaha UUS Bank OCBC NISP mendukung potensi Indonesia untuk menjadi pusat ekonomi syariah terkemuka di dunia. Ke depannya, tentunya kami terus fokus dalam inovasi serta pengembangan produk dan layanan perbankan syariah, serta meningkatkan literasi keuangan syariah, agar keuangan syariah bisa semakin menjadi pilihan untuk menjawab kebutuhan finansial masyarakat Indonesia,” tambah Mahendra.

Acara puncak milad ke-14 UUS Bank OCBC NISP ini diselenggarakan pada 12 Oktober dengan dihadiri juga oleh Dr. Muhammad Anwar Ibrahim, Ketua Dewan Pengawas Syariah Bank OCBC NISP dan Mohammad Bagus Teguh Perwira, Anggota Dewan Pengawas Syariah. Jajaran undangan tersebut juga turut menyaksikan peluncuran tiga produk baru UUS Bank OCBC NISP, dan peresmian Kantor Cabang Syariah dengan tampilan baru di OCBC NISP Tower Kuningan.

Melengkapi rangkaian milad ini, UUS Bank OCBC NISP juga mengadakan kegiatan edukasi finansial yang menyasar mahasiswa di perguruan tinggi, salah satunya Universitas Airlangga. UUS Bank OCBC NISP juga berbagi kebahagiaan lewat kegiatan charity dengan visit dan membagikan kado untuk anak-anak di Rumah Yatim, memberikan donasi untuk komunitas Islamic Partnership, serta berdedikasi untuk merenovasi masjid/mushola yang selama ini terkendala biaya.

Sekilas Tentang Bank OCBC NISP
Bank OCBC NISP didirikan di Bandung pada tahun 1941 dengan nama Nederlandsch Indische Spaar en Deposito Bank. Per tanggal 30 Juni 2023, Bank OCBC NISP melayani nasabah melalui 199 jaringan kantor di 54 kota di Indonesia. Selain itu, nasabah juga dapat bertransaksi melalui 491 ATM Bank OCBC NISP, lebih dari 90.000 jaringan ATM di Indonesia, dan sekaligus terhubung dengan lebih dari 600 jaringan ATM OCBC Group di Singapura dan Malaysia. Bank OCBC NISP pun melayani nasabah melalui berbagai channel digital, termasuk mobile banking dan internet banking – baik untuk individu maupun korporasi. Bank OCBC NISP merupakan salah satu bank dengan peringkat kredit tertinggi di Indonesia yakni peringkat AAA(idn)/stabil dari PT Fitch Ratings Indonesia.

Brand & Communication Division, Bank OCBC NISP

Brand & Communication Division
OCBC NISP Tower, Jl Prof Dr Satrio Kav 25, Jakarta 12940
Tel: 021- 25533888; Fax: 021-57944000
brand.communication@ocbcnisp.com
Website : www.ocbcnisp.com

Aleta Hanafi
Division Head
aleta.hanafi@ocbcnisp.com,
Mobile: 62-8119860068
Nadya Maharani
Publicist
nadya.maharani@ocbcnisp.com
Mobile: 62-8118725945

Berita untuk inspirasi

Baca
RUPST 2024 OCBC Indonesia

Event - 18 Mar 2024

OCBC’s 2024 Annual General Meeting of Stakeholders “More Resilient and Go Far Beyond with Sustainable Business Practice”

Baca
Opening Ruang Kreasi OCBC

Event - 1 Mar 2024

Luncurkan Creative Hub Ruang Kreasi, OCBC Dukung UMKM #BeraniNaikLevel dengan Memfasilitasi Kreativitas Marketing dan Digital

Lihat Semua