Individu Nyala

Waspada Penipuan Bermodus Email Palsu

5 6月 2023 • Ditulis oleh: Redaksi OCBC

Bagikan Ke

Artikel Card Image
Promo Card Image

Apa itu Business Email Compromise (BEC)/ Email Account Compromise (EAC)?

  • Bentuk penipuan dengan cara menggunakan e-mail palsu namun terlihat mirip seperti e-mail yang dikirim dari pengirim yang benar atau e-mail yang sudah diretas oleh penipu untuk mengelabui korban.
  • Karakteristik dari BEC dapat menggunakan e-mail palsu atau situs web palsu atau e-mail phishing.
  • Contoh: alamat pengirim e-mail yang benar adalah XYZ@ocbcnisp.com, namun e-mail yang diterima adalah XYZ@ocbcnsip.com (pelaku menggunakan alamat e-mail yang mirip agar korban yang menerima e-mail tertipu).

Apa contoh modus yang digunakan penipu dalam Business Email Compromise (BEC)?

  • Menyamar sebagai eksekutif/pemegang otoritas di perusahaan (seperti CEO, Direktur Keuangan) dengan mengirimkan instruksi transfer dana ke karyawan yang bertanggung jawab memproses dan mengeluarkan pembayaran di perusahaannya.
  • Menyamar sebagai supplier dengan menginformasikan perubahan nomor rekening untuk transfer dari nomor rekening lama ke nomor rekening baru.
  • Mengaku sebagai HRD untuk membarui data guna keperluan asuransi, training, data karyawan, bonus, dengan cara membuka file yang sudah dilampirkan pada e-mail.
  • Mengaku sebagai instansi atau Bank untuk meminta verifikasi data atau mereset kata sandi dengan cara mengklik link yang sudah disiapkan.

Bagaimana cara menghadapi Email Phishing dalam bentuk Business Email Compromise?

  • Pastikan alamat pengirim e-mail sudah benar dan sesuai.
  • Validasi alamat e-mail serta informasi yang tertuang dalam e-mail. Apabila meragukan lakukan konfirmasi.
  • Jangan membuka link atau lampiran dari e-mail yang tidak dikenal dan jangan memberikan informasi pribadi atau data rahasia Anda.
  • Gunakan Operating System dan Antivirus versi terbaru.

Bagaimana jika sudah terlanjur terkena E-mail Phishing?

  • Ganti seluruh kata sandi dari layanan yang terdampak.
  • Cek seluruh transaksi yang terhubung dengan akun terdampak.
  • Hubungi Call Center layanan terdampak untuk melakukan konfirmasi.

Selalu waspada terhadap setiap e-mail yang Anda terima. Cek dengan teliti setiap e-mail yang terkait dengan permintaan transaksi perbankan agar terhindar dari penipuan. Apabila Anda mendapatkan e-mail mencurigakan terkait dengan transaksi rekening Bank Anda, segera konfirmasi ke TANYA OCBC NISP di 1500-999.


Tertarik dengan artikel kami?

Bagikan Artikel Ini?

Produk Terkait

Cross Selling Banner Global

Min. size 1204x240px. Less than that, there is a possibility that your image will be blurry or stretched

最新文章

5 Kesalahan Fatal Anggaran Proposal yang Bikin Ditolak Client!
  • Individu

5 Kesalahan Fatal Anggaran Proposal yang Bikin Ditolak Client!

18 6月 2025

Jangan sampai proposalmu ditolak karena anggaran berantakan! Simak 5 kesalahan umum dalam menyusun anggaran biaya proposal yang wajib dihindari.

Apakah Asuransi Jiwa Bisa Dicairkan Sebelum Meninggal Dunia? Cek Faktanya di Sini!
  • Individu

Apakah Asuransi Jiwa Bisa Dicairkan Sebelum Meninggal Dunia? Cek Faktanya di Sini!

17 6月 2025

Tidak banyak yang tahu, tapi asuransi jiwa bisa dicairkan sebelum meninggal, loh! Namun tetap ada syarat dan ketentuannya. Yuk cek fakta-faktanya berikut ini!

Pinjaman Apa Saja yang Masuk BI Checking? Cek 7 Jenis Ini!
  • Individu

Pinjaman Apa Saja yang Masuk BI Checking? Cek 7 Jenis Ini!

13 6月 2025

Ternyata, 7 jenis pinjaman ini tercatat di BI Checking dan bisa mempengaruhi credit score jika tidak diselesaikan dengan baik. Cari tahu detailnya di artikal ini, yuk!

Mau Ambil KPR 200 Juta? Ini Cicilan Per Bulan yang Harus Disiapkan!
  • Individu

Mau Ambil KPR 200 Juta? Ini Cicilan Per Bulan yang Harus Disiapkan!

9 6月 2025

Cicilan per bulan untuk ambil KPR Rp 200 Juta berapa sih? berikut syarat dan simulasi lengkap sesuai tenor yang dipilih