Individu

Investasi SBN ST014 Cocok Untuk Pemula: Cara Beli, Prospek, dan Potensinya

7 3月 2025 • Ditulis oleh: Redaksi OCBC

Bagikan Ke

Artikel Card Image
Promo Card Image

Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI saat ini menawarkan SBN Ritel kedua pada 2025, yakni Sukuk Tabungan (ST) seri ST014, pada tanggal 07 Maret 2025 hingga 16 April 2025 mendatang, yang bertepatan pada bulan Ramadan. ST014 menjadi alternatif investasi syariah yang menarik. 

S0T014 menawarkan dua jenis produk yang dapat anda pilih. 

ST014T2 ST014T4
Tanggal Penawaran 7 Maret 2025 pukul 09.00 WIB - 16 April 2025 pukul 10.00 WIB
Tangal Penetapan Penjualan 21 April 2025
Tanggal Setelmen 23 April 2025
Tanggal Jatuh Tempo 10 April 2027 10 April 2029
Tingkat Imbalan 6,50% 6,60%
Imbalan Pertama 10 Juni 2025 (long coupon ~ 1 bulan 17 hari)
Jadwal Pembayaran Imbalan Tanggal 10 setiap bulannya Dalam hal Tanggal Pembayaran Imbalan bukan pada hari kerja, maka pembayaran imbalan dilakukan pada hari kerja berikutnya tanpa kompensasi imbalan.
Periode Antara Tanggal Pembayaran dan Tanggal Setelmen Tidak ada kompensasi imbalan untuk periode yang terhitung sejak masuknya dana atas pemesanan pembelian ke rekening Pemerintah sampai dengan Tanggal Setelmen
Nominal Transaksi Minimum IDR1.000.000 dan kelipatan IDR1.000.000 setelahnya.
Maximum per nasabah IDR5.000.000.000 (di seluruh Mitra Distribusi)
Minimum IDR1.000.000 dan kelipatan IDR1.000.000 setelahnya.
Maximum per nasabah IDR10.000.000.000 (di seluruh Mitra Distribusi)
Jenis Akad yang Digunakan Wakalah


Karakteristik ST014

Dijamin Pemerintah 

Sebagai instrumen investasi yang diterbitkan oleh pemerintah, keamanan instrumen ini terjamin. 

Pemerintah telah mengatur perihal pembayaran imbalan dan pengembalian pokok (modal) investasi setelah jatuh tempo melalui Undang-Undang No. 24 Tahun 2002 tentang Surat Utang Negara (SUN) dan Undang-Undang No. 19 Tahun 2008 tentang Surat Berharga Syariah Negara (SBSN). Dengan jaminan ini, ST014 dapat menjadi pilihan investasi untuk investor yang mengutamakan keamanan. 

Pengelolaan Berdasarkan Prinsip Syariah 

ST014 dikelola dengan prinsip syariah sehingga tidak mengandung unsur masyir (judi), gharar (ketidakjelasan), dan usury (riba). Selain itu, produk ini juga telah dinyatakan sesuai syariah oleh Dewan Syariah Nasional–Majelis Ulama Indonesia (DSN-MUI), sangat cocok sebagai alternatif berbasis syariah. 

Modal Investasi Terjangkau 

Sukuk tabungan seri ST014 adalah instrumen investasi syariah yang terjangkau. Untuk mulai investasi, tidak diperlukan modal besar. Investor bisa mulai investasi dengan modal Rp1 juta. 

Imbal Hasil Bersifat Floating With Floor 

Imbal hasil ST014 bersifat floating with floor (mengambang dengan batas minimal). 

Floating with floor adalah imbal hasil mengambang yang mengacu pada tingkat suku bunga acuan. Dalam investasi, istilah mengambang ini berarti besar imbal hasil mengacu pada Suku Bunga Bank Indonesia atau 7 Day Reverse Repo Rate (7DRRR). 

Nah, karena bersifat floating with floor, kalau sewaktu-waktu suku bunga BI (BI Rate) naik, tingkat imbal hasil ST014 akan ikut naik. Tapi, kalau suku bunga BI turun, imbal hasil ST014 tidak akan turun melebihi batas minimal (floor) yang telah ditetapkan.  

Dengan mekanisme ini, ST014 menawarkan potensi keuntungan yang lebih optimal dan perlindungan dari risiko penurunan suku bunga. 

 

Bagaimana, Tertarik untuk mulai investasi? 

Klik disini untuk mulai investasi  

Tertarik dengan artikel kami?

Bagikan Artikel Ini?

Produk Terkait

Cross Selling Banner Global

Min. size 1204x240px. Less than that, there is a possibility that your image will be blurry or stretched

最新文章

5 Kesalahan Fatal Anggaran Proposal yang Bikin Ditolak Client!
  • Individu

5 Kesalahan Fatal Anggaran Proposal yang Bikin Ditolak Client!

18 6月 2025

Jangan sampai proposalmu ditolak karena anggaran berantakan! Simak 5 kesalahan umum dalam menyusun anggaran biaya proposal yang wajib dihindari.

Apakah Asuransi Jiwa Bisa Dicairkan Sebelum Meninggal Dunia? Cek Faktanya di Sini!
  • Individu

Apakah Asuransi Jiwa Bisa Dicairkan Sebelum Meninggal Dunia? Cek Faktanya di Sini!

17 6月 2025

Tidak banyak yang tahu, tapi asuransi jiwa bisa dicairkan sebelum meninggal, loh! Namun tetap ada syarat dan ketentuannya. Yuk cek fakta-faktanya berikut ini!

Pinjaman Apa Saja yang Masuk BI Checking? Cek 7 Jenis Ini!
  • Individu

Pinjaman Apa Saja yang Masuk BI Checking? Cek 7 Jenis Ini!

13 6月 2025

Ternyata, 7 jenis pinjaman ini tercatat di BI Checking dan bisa mempengaruhi credit score jika tidak diselesaikan dengan baik. Cari tahu detailnya di artikal ini, yuk!

Mau Ambil KPR 200 Juta? Ini Cicilan Per Bulan yang Harus Disiapkan!
  • Individu

Mau Ambil KPR 200 Juta? Ini Cicilan Per Bulan yang Harus Disiapkan!

9 6月 2025

Cicilan per bulan untuk ambil KPR Rp 200 Juta berapa sih? berikut syarat dan simulasi lengkap sesuai tenor yang dipilih