Yuk Cek! Daftar Gaji Fresh Graduate 2023 di Berbagai Bidang

19 Okt 2023 Ditulis oleh:Redaksi OCBC NISP

Gaji fresh graduate jumlahnya bervariasi, tergantung bidang dan level pekerjaannya. Simak rata-rata gaji fresh graduate 2023 dan tips agar jumlahnya besar.

Setiap fresh graduate atau lulusan baru punya impian tentang tempat kerja dan gaji ideal mereka masing-masing. Akan tetapi faktanya, tidak semua pekerjaan bisa menjanjikan gaji fresh graduate besar, apalagi bagi orang tanpa pengalaman yang baru lulus sekolah/kuliah.

Umumnya, standar gaji fresh graduate S1 adalah UMP (Upah Minimum Provinsi), bisa kurang atau lebih sedikit dari itu. Seiring bertambahnya waktu kerja dan pengalaman, nominal gaji tersebut pun bisa meningkat, bahkan hingga melebihi UMR (Upah Minimum Regional). Meskipun begitu di tahun 2022 ini, terdapat beberapa perusahaan dengan tawaran gaji fresh graduate yang lumayan menarik, apa saja?

Daftar Gaji Fresh Graduate Tertinggi Berdasarkan Bidang 2022

Beberapa perusahaan di berbagai bidang menawarkan gaji fresh graduate berbeda-beda. Berikut daftar gaji fresh graduate tertinggi tahun 2022.

  1. Bidang Pertambangan dan Perminyakan
    Gaji fresh graduate tertinggi pertama adalah pekerjaan bidang pertambangan dan perminyakan. Seperti diketahui bahwa Indonesia merupakan negara dengan sumber daya tambang melimpah. Kondisi demikian membuka peluang berbagai pekerjaan di bidang pertambangan dan perminyakan.

    Apabila Anda adalah seorang lulusan teknik pertambangan, perminyakan, atau berhubungan hal tersebut, kesempatan bekerja di pertambangan dan perminyakan memiliki potensi untuk mendapatkan gaji fresh graduate tertinggi.

    Rata-rata gaji fresh graduate bidang pertambangan dan perminyakan berkisar Rp8 juta hingga Rp 15 juta. Jika Anda bekerja di perusahaan pertambangan dan perminyakan internasional, potensi gaji yang bisa didapatkan hingga Rp20 juta.

    Di bawah ini daftar perusahaan pertambangan dan perminyakan beserta besaran gaji:

    • CNOOC mempunyai standar gaji fresh graduate S1 sejumlah Rp5 juta hingga 10 juta.

    • PT. Chevron Pacific Indonesia dengan rata-rata gaji fresh graduate antara Rp6 juta sampai Rp 15 juta.

    • PT. Pertamina Indonesia memberikan gaji lulusan baru sejumlah Rp4 juta sampai Rp 8 juta.

    • Tately N.V memberikan standar gaji fresh graduate s1 sebesar Rp8 juta hingga Rp18 juta.

  2. Bidang Pemasaran dan Kreatif
    Apabila Anda seorang lulusan baru dari jurusan bidang pemasaran dan kreatif, maka Anda memiliki peluang besar untuk bekerja di industri kreatif. Terlebih saat ini posisi pekerjaan tersebut banyak dibutuhkan oleh berbagai perusahaan dan pebisnis.

    Gaji fresh graduate yang ditawarkan tidak tanggung-tanggung. Standar gaji fresh graduate S1 bidang pemasaran dan kreatif dalam rentang Rp3 juta hingga 40 juta. Tergantung jenis perusahaan Anda bekerja.

    Apabila Anda bekerja dalam industri kreatif pada perusahaan lokal atau start up kecil, maka rata-rata gaji fresh graduate mengikuti kebijakan UMK masing-masing daerah. Tetapi bila Anda diterima pada perusahaan berskala nasional hingga internasional, gaji lulusan baru yang ditawarkan bisa mencapai angka Rp 40 juta per bulan.

  3. Bidang Pendidikan
    Hal terpikirkan pertama saat mendengar pekerjaan bidang pendidikan adalah guru dan dosen. Apabila Anda berasal dari jurusan pendidikan dan tertarik menjadi tenaga pendidik, tidak perlu khawatir akan kecilnya gaji. Sebab rata rata gaji fresh graduate tenaga pendidik status ASN (Angkatan Sipil Negara) sebesar Rp 4 juta hingga Rp 8 juta. Tergantung level golongan status PNS Anda.

    Jika Anda bekerja pada sekolah atau universitas swasta, gaji lulusan baru pendidikan juga tidak kalah besar. Bahkan ada sekolah non-negeri yang memberikan upah pada tenaga pendidik lebih besar daripada sekolah negeri. Contohnya saja sekolah berstatus Internasional.

  4. Bidang Ekonomi dan Manajemen
    Anda lulusan baru bidang ekonomi dan manajemen ingin mendapatkan gaji besar? Pastinya bisa! Pasalnya banyak sekali lapangan pekerjaan dari jurusan tersebut. Standar gaji fresh graduate S1 Ekonomi dan Manajemen bisa mencapai angka dua digit.

    Pertama, pekerjaan bergerak di bidang jasa keuangan menawarkan upah dari tingkat UMK hingga Rp 20 juta per bulan. Beberapa perusahaan jasa keuangan seperti perbankan berani membayar lulusan baru dengan gaji tinggi.

    Berikut daftar perusahaannya beserta besaran gaji.

    • Bank nasional mempunyai rata rata gaji fresh graduate sejumlah Rp 4 juta hingga Rp 20 juta.

    • Bank swasta memberikan gaji mulai dari Rp 5 juta hingga Rp 20 juta.

    • Perkreditan menawarkan standar gaji fresh graduate S1 sekitar Rp 5 juta sampai Rp 10 juta.

    Selain perbankan, lulusan baru ekonomi dan manajemen bisa bekerja di kementerian dan lembaga negara. Di bawah ini informasi lembaga negara bidang ekonomi dengan jumlah gajinya.

    • BPK rata-rata gaji Rp 5 juta - Rp 6 juta

    • Bank Indonesia standar gaji Rp 9 juta - Rp 12 juta

    • Dirjen Bea Cukai rata-rata gaji Rp 6 juta - Rp 8 juta

    • Sekretariat Negara standar gaji Rp 3 juta - Rp 6 juta

    • Perpajakan rentang gajinya Rp 6 juta - Rp 8 juta

    • Kementerian Keuangan kisaran gajinya Rp 5 juta - Rp 10 juta

    • OJK standar gaji Rp 10 juta - 15 juta.

    Sementara, perusahaan sekuritas dan konsultan menjadi impian para sarjana ekonomi dan manajemen karena gaji fresh graduate tertinggi dibandingkan perusahaan di atas. Terlebih, perusahaan sekuritas banyak dimiliki oleh perusahaan asing. Sehingga gaji yang diberikan tidak tanggung-tanggung jumlahnya. Simak besaran gaji perusahaan sekuritas dan konsultan keuangan.

    • McKinsey standar gaji Rp 10 juta

    • Goldman Sachs rata rata gaji Rp 35 juta - Rp 50 juta

    • JP Morgan kisaran gajinya Rp 10 juta - Rp 12 juta

  5. Bidang Kesehatan
    Daftar gaji fresh graduate tertinggi berikutnya adalah upah dari pekerjaan bidang kesehatan. Berbagai profesi kesehatan seperti dokter, perawat, apoteker, hingga dokter gigi. Apalagi adanya pandemi memerlukan tenaga kesehatan lebih banyak lagi. Sehingga pemerintah rela membayar tenaga kesehatan lebih tinggi untuk menghadapi pasien COVID-19.

    Meskipun Anda adalah lulusan baru dari bidang kesehatan, tetapi standar gaji fresh graduate S1 kesehatan tergolong tinggi. Yuk intip besaran gaji dari masing-masing profesi tenaga kesehatan.

    • Dokter umum di rumah sakit mendapatkan gaji bulanan sekitar Rp 5 juta - Rp 10 juta.

    • Dokter umum di klinik/buka praktik rata rata gaji hariannya Rp100.000 per pasien.

    • Apoteker memperoleh gaji sekitar Rp 3 juta - Rp 6 juta.

    • Perawat dengan rerata gaji sebesar Rp 3 juta - Rp 8 juta.

Tips Mendapat Gaji Besar untuk Fresh Graduate

Setelah mengetahui rincian gaji fresh graduate dari masing-masing bidang pekerjaan, Anda bisa mengikuti beberapa tips dari OCBC NISP agar bisa mendapatkan gaji besar.

  1. Mulai Bekerja Sebelum Lulus
    Sebelum lulus dari kampus, sebaiknya Anda mulai memperbanyak pengalaman bekerja sebagai bekal pasca lulus nantinya. Hal ini menjadikan Anda memiliki nilai plus, karena pernah merasakan bekerja di dunia profesional saat masih kuliah.

  2. Mengikuti Pelatihan dan Sertifikasi
    Tips mendapatkan gaji besar untuk fresh graduate adalah mengikuti pelatihan dan sertifikasi. Dengan mengikuti berbagai pelatihan, skill Anda akan terus terasah. Sementara itu, sertifikasi akan menjadi bukti Anda memiliki keahlian dalam bidang tertentu, sehingga akan jadi poin plus saat melamar kerja.

  3. Punya Keahlian Spesifik
    Perusahaan rela membayar lulusan baru dengan gaji besar, jika Anda mempunyai keahlian spesifik yang jarang dimiliki orang lain. Karena posisi pekerjaan Anda sulit tergantikan dengan sumber daya manusia lainnya, maka perusahaan tidak tanggung-tanggung memberikan upah tinggi kepada Anda.

  4. Menjalani Proses Magang dengan Serius
    Sebelum terjun langsung dalam dunia kerja, sebaiknya Anda mengambil program magang yang tersedia di kampus. Saat ini banyak perusahaan membuka kesempatan magang untuk mahasiswa. Anda bisa memanfaatkannya untuk belajar bekerja di dunia profesional.

  5. Mengikuti Program Percepatan Karir
    Fresh graduate bisa mendapatkan gaji besar sekelas pimpinan dengan cara mengikuti program percepatan karir. Saat ini, banyak perusahaan membuka posisi pekerjaan dengan program percepatan karir untuk mendapatkan generasi pemimpin sedini mungkin. Anda bisa coba mendaftarnya, seperti posisi Management Trainee.

  6. Belajar Berwirausaha
    Gaji besar tidak hanya didapatkan dengan bekerja saja. Seorang lulusan baru tetap bisa memperoleh penghasilan tinggi melalui wirausaha. Anda bisa mulai belajar berwirausaha saat masih kuliah. Sehingga pasca lulus dari kampus, Anda bisa mengembangkan usaha tersebut hingga meraih laba tinggi.

  7. Terus Meningkatkan Kapasitas dan Kualitas Diri
    Tips terakhir mendapatkan gaji besar untuk fresh graduate adalah terus meningkatkan kapasitas dan kualitas diri. Zaman semakin berkembang, kebutuhan akan skill dan keterampilan juga semakin berubah. Sehingga Anda harus menjadi orang adaptif dengan terus belajar dan berlatih agar tidak tertinggal oleh pekerja lainnya.

Demikian pembahasan dari OCBC NISP tentang rata-rata gaji fresh graduate dan tips meningkatkan nominalnya! Sebesar apapun gaji Anda, tanpa pengelolaan finansial yang baik, Anda akan tetap boros. Jadi sebagai seorang lulusan baru, jangan lupa untuk belajar manajemen keuangan ya!

Baca juga:

Story for your Inspiration

Baca

News Update, Investasi - 30 Apr 2024

Harga emas tinggi, masih aman untuk berinvestasi?

Baca

Edukasi - 30 Apr 2024

Cara Kredit HP Online Tanpa DP dan Kartu Kredit, Hanya Pakai KTP

See All

Produk Terkait

Nyala

Nyala

Dorong ambisimu untuk wujudkan kebebasan finansial, karena Tidak Ada Yang Tidak Bisa dengan Nyala OCBC
OCBC mobile
ONe Mobile

OCBC mobile

Tumbuhkan uang dalam 1 aplikasi bersama OCBC mobile yang baru.

Download OCBC mobile